Masalah adalah hal yang tak mungkin tidak ada dalam hidup. Tak pandang bulu Entah itu di rumah, sekolah, tua, muda, pasti akan menemukan masalah disetiap langkah kaki yang dia ayunkan. Kita tak bisa lari dari masalah. setiap detik setiap saat bahkan satu selesai berbagai masalah lain akan muncul. Seperti halnya saat kita menemukan sebuah jawaban dari sebuah pertanyaan yang ada dalam pikiran kita maka akan ada lebih banyak lagi pertanyaan yang bermunculan yang menunggu untuk dijawab kembali.

Dan itu semua, hanya bisa dilewati oleh manusia berjiwa kuat. Manusia berjiwa kerdil, tak akan pernah berani hadapi masalah demi masalah yang dia punyai. Dalam artian, dia tak miliki fikiran dan hati yang jernih. Anggaplah masalah demi masalah yang datang sebagai teman kita. Karena kita tak mungkin menghindar darinya. Berfikirlah positif, maka masalah akan membawa kita sedikit demi sedikit kepada jati diri kita yang sebenarnya. Diri kita yang Kuat atau Diri kita yang lemah. Hadapai dengan hati tenang, selalu pada action dan pendirian yang nyata.. Kita punya banyak teman jika kita tak bisa menyelesaikanya sendirian. Mintalah pendapat mereka, saya yakin sebisa mungkin mereka akan membantu.

Tapi Terkadang kamu harus DIAM, menerima bahwa kamu berbuat SALAH. Bukan untuk kalah atau menyerah. Tapi untuk dapat belajar dari pengalaman orang lain dan itu juga menunjukan bahwa kamu DEWASA. Terutama jika kita mempunyai msalah personal dengan orang lain. Api dibalas dengan api, maka api itu akan membesar. Masalah tidak akan selesai jika dikedua belah pihak saling keras, panas dan terlalu menunjukkan egoisme masing-masing. Memang terkadang kita tak terima jika kita tak melakukan kesalahan alias dituduh yang tidak-tidak. Sebisa mungkin kita jelaskan baik-baik kepada yang bersangkutan. Jika masih tetap keras kepala, tugas kita hanya DIAM dan berserah kepada-Nya yang lebih tahu apa yang sedang terjadi dengan umatnya.

Author is still typing…